LEGENDA DESA

Konon pada zaman dahulu menurut cerita, penghuni atau penduduk Desa Ngrandah hanya terdiri dari beberapa puluh orang dan Desa Ngrandah belum mempunyai nama. Kemudian datanglah beberapa orang dari Jawa Timur tepatnya daerah Kediri. Sebelum rombongan pendatang ini sampai, mereka sempat singgah di Desa yang berlokasi sebelah Tenggara Desa Ngrandah, kemudian Desa ini diberi nama SOWAN , kata ini mengambil dari kata NGASO AWAN AWAN, dan tempat istirahat tersebut sampai sekarang masih dianggap keramat oleh penduduk sekitar. Kemudian setelah singgah , mereka meneruskan perjalanan ke barat menuju Desa ini, menetap. Menurut Cerita nama Ngrandah diambil dari kata MENDAHNYA pendatang tersebut dari Kediri. Pendatang tersebut mempunyai ilmu kanuragan maupun agama yang mumpuni, tujuan dari pindahnya pendatang tersebut tak lain untuk mengembangkan agama Islam ke pelosok kerajaan, salah satu nama pendatang tersebut menurut cerita bernama Ki Suryo Mayong Kusumo kemudian dalam perjalanan waktu warga Ngrandah memberi julukan Ki Ageng Ngrandah. Petilasan Ki Ageng Ngrandah sampai masih ada dan terawat. Pada saat tertentu atau tepatnya hari Rebo Legi masyarakat sekitar melaksanakan mujahadah di tempat ini. 

 


Kantor

Desa Ngrandah - Kecamatan Toroh - Grobogan
Alamat Jl.Brantas No 1 Peganjing
Kode Pos 58171
No.Telp 085864800246
Fax N/A
Email desangrandah99@gmail.com
Website ngrandah-grobogan.desa.id

KEPALA DESA

Nama: SRI UNTARI HANDAYANI, S.Pd
NIP: -
Jabatan: KEPALA DESA