Pelayanan Administrasi Kependudakan Lewat Desa POSPAKDE . , Monggo Warga Ngrandah
- Nov 09, 2023
- ihwan ali
Seiring kemajuan teknologi memudahkan manusia dalam berbagai aspek kehidupan, gaya hidup , ekonomi , komunikasi, maupun pelayanan masyarakat. Pemerintah Desa Ngrandah bekerjasama dengan Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kabupaten Grobogan meluncurkan pelayananan POSPAKDE ( Pos Pelayanan administrasi Kependudukan di Desa ) . Pelayananan ini mencakup pengurusan administrasi kependudukan warga Ngrandah , berupa akta kematian, akta kelahiran, pindah tempat keluar kabupaten/provinsi, cetak kk . Nantinya warga Ngrandah tidak perlu jauh-jauh pergi ke DUKCAPIL guna mengurus dokumen kependudukan, cukup membawa berkas-berkas yang diperlukan kemudian didaftarkan secara onlen oleh petugas/admin POSPAKDE, setelah terverifikasi dokumen bisa dicetak di Kantor Desa. Pelayanan ini bersifat gratis dan mudah.